SMARTNEWSCELEBES.COM, PAREPARE – Wali Kota Parepare Taufan Pawe menyerahkan penghargaan kepada kelompok ternak dan budidaya perikanan yang berprestasi.
Acara pemberian apresiatif tersebut di gelar oleh Dinas Perikanan Kelautan dan Pertanian (PKP) Pemkot Parepare, di Barugae kompleks Rumah Jabatan Wali Kota. Selasa, (13/12/2022).
Sejumlah pejabat pimpinan OPD, Camat dan Lurah serta puluhan kelompok tani hadir dalam kegiatan itu.
Taufan Pawe didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Parepare, Hj. Erna Rasyid Taufan.
Dalam kesempatan tersebut, Taufan Pawe kembali mengingatkan jajarannya bahwa pemerintah harus hadir di tengah masyarakat.
“Pemerintah itu dan kita ini adalah pelayan rakyat. Kita harus hadir setiap saat ditengah masyarakat. Memberikan solusi dan meringankan beban rakyat kita,” tutur Ketua Partai Golkar Sulsel itu.
Pernyataan Taufan Pawe itu pun disambut tepuk tangan bahagia oleh warga yang hadir diacara tersebut.
Taufan Pawe melanjutkan, pemerintahan yang dipimpinnya selama ini terus berkomitmen bagaimana meningkatkan nilai kesejahteraan serta memenuhi hak dasar masyarakat.
“Kita pegang teguh itu. Karena Pemerintahan ini hadir dan saya dipilih jadi pemimpin itu karena adanya rakyat. Tidak ada alasan untuk tidak total mengabdi demi kepentingan masyarakat,” terang wali kota Parepare dua periode itu.
Inovasi dan program pemerintah kota Parepare, kata Taufan, telah banyak meraih penghargaan dan apresiasi baik tingkat provinsi maupun pusat.
Pengakuan dan penghargaan itu pun kemudian mendatangkan pundi-pundi berupa bantuan dari pusat melalui Dana Insentif Daerah (DID).
“Dengan DID itu kita membuat program pembangunan sesuai mekanisme. Namun yang pasti bagaimana implementasi dari program tersebut dapat memberikan asas manfaat bagi masyarakat kita,” tandas Wali kota bergelar doktor hukum itu. (smartnews)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here