SmartnewsCelebes.Com, Parepare – Menagemen Perusahaan Air minum Daerah (PDAM) Kota Parepare mendukung program Pemerintah Kota dalam pemulihan ekonomi.

Caranya, perusahaan plat merah itu terus berupaya memaksimalkan pelayanan terhadap pelanggan.

Hal itu diungkapkan Humas PDAM Parepare, Rahman Ngara. (25/2/2021).

Rahman mengatakan salah satu pelayanan maksimal terhadap pelanggan yaitu dengan merespon cepat aduan masyarakat tentang pipa yang bocor di Jalan Abubakar Lambogo beberapa waktu lalu.

“Kita mendukung program pemerintah dalam pemulihan ekonomi yang kita aplikasikan pada pelayanan terhadap pelanggan. Kita berupaya merespon cepat jika ada aduan masyarakat yang masuk,” ucap Rahman.

Sebelumnya Wali Kota Parepare HM. Taufan Pawe meminta seluruh pihak menjadikan protokol kesehatan adalah hal yang paling utama.

“Kami minta protokol kesehatan tetap menjadi hal yang paling utama khususnya di lokasi aktivitas publik,” ucap Taufan Pawe.

Dia menjelaskan, penekanan itu bukan tanpa alasan mengingat pemerintah kota tengah melakukan upaya antisipasi kesenjangan ekonomi ditengah gejolak Covid-19.

Pemerintah tegas Taufan Pawe ingin bagaimana mencapai tujuan Pemulihan ekonomi di tahun 2021.

“Untuk mewujudkan hal itu dibutuhkan komitmen dan kerjasama seluruh masyarakat dengan cara konsisten menjaga Protokol Kesehatan,” tandasnya. (smartnews)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here