SmartNewsCelebes.Com, Parepare – Sabtu, 14 Maret 2020, adalah hari paling monumental bagi sejarah Kota Parepare.

Karena tepat hari ini, Parepare akan menerima kado HUT ke-60 yang paling spesial dari Gubernur Sulsel, yakni kehadiran Rumah Sakit Regional dr Hasri Ainun Habibie (HAH).

Itu ditandai dengan peresmian langsung rumah sakit regional pertama di luar Makassar ini, oleh Gubernur Sulsel, Prof HM Nurdin Abdullah.

Sederet tokoh akan menyaksikan peristiwa sakral ini. Bahkan keluarga besar BJ Habibie hadir langsung menyaksikan peresmian RS dr HAH.

Itu karena RS dr HAH diambil dari nama Almarhumah istri BJ Habibie, Hasri Ainun Habibie.

Wali Kota Parepare, Dr HM Taufan Pawe mengatakan, keluarga Habibie yang terkonfirmasi awal siap hadir berjumlah 20 orang.

“In Sya Allah keluarga besar Bapak BJ Habibie akan menyaksikan langsung peresmian Rumah Sakit Regional dr Hasri Ainun Habibie,” kata Taufan Pawe.

Selain keluarga besar Habibie, seluruh direktur rumah sakit pemerintah se-Sulsel, juga diundang hadir.

Sederet tokoh nasional, Forkopimda Sulsel termasuk Kapolda Sulsel yang merupakan putra Parepare, Irjen Pol Mas Guntur Laupe diundang hadir.

Semua kepala daerah di Sulsel juga diundang. Dari Parepare, Forkopimda, seluruh pejabat, tokoh agama, tokoh masyarakat, elite parpol, tokoh pemuda, Ormas, dan para stakeholder diundang hadir.

Ribuan undangan disebar panitia untuk hadir dalam puncak peringatan HUT Parepare yang dipusatkan di pelataran RS dr HAH, mulai pukul 08.00 Wita, pagi.

Sekda Kota Parepare, H Iwan Asaad mengungkapkan, konfirmasi terakhir ada delapan anggota keluarga Habibie yang dipastikan hadir.

“Iya, ada delapan anggota keluarga Bapak BJ Habibie yang hadir, termasuk di antaranya istri Ilham Habibie (putra BJ Habibie),” ungkap Iwan Asaad.

Keluarga besar Habibie ini sudah tiba di Parepare, Jumat malam, 13 Maret 2020, dan langsung dijamu makan malam oleh istri Wali Kota Parepare, Hj Erna Rasyid Taufan. (smartnews)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here