SmartNewsCelebes.Com, Parepare – Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Parepare membuka layanan aduan kepada warga melalui whatsapp (WA) nomor 08114216500.

Itu menyusul pembenahan pada pompa sumur dalam P-4 Takkalo yang menyebabkan gangguan distribusi air bersih ke sedikitnya 19 titik di Parepare.

Humas PDAM Parepare, Imran Sulnas mengatakan, timer sumur dalam P-4 Takkalao mengalami kerusakan sehingga menyebabkan pompa off atau mati.

“Ini berdampak pada pelanggan mengalami gangguan distribusi air atau tidak mengalir pada 19 titik,” ungkap Imran. Kamis, (13/2/2020).

Ke 19 titik yang terganggu itu di antaranya Jalan Kebun Sayur, Jalan Terong, Jalan Lahalede, Jalan Muhammadiyah, Jalan Abubakar Lambogo, Jalan Sawi, Jalan Andi Makkasau, Jalan Lasinrang, Jalan Zasilia, Jalan Sulawesi, Jalan Kalimantan, Jalan Pelita, Jalan Pelita Utara, Jalan Pelabuhan Rakyat, Pasar Lakessi, Jembatan Merah, Jalan Andi Sinta, Jalan H Amin Laengke, lorong Menara dan sekitarnya.

“Apabila sudah melewati waktu pemulihan dan masih ada pelanggan belum mendapatkan air mohon diinformasikan ke layanan aduan PDAM melalui whatsapp ke nomor 08114216500. Agar petugas kami segera membenahi. Demikian untuk maklum,” pinta Imran.

Sebelumnya, Wali Kota Parepare HM Taufan Pawe meminta kepada Direktur PDAM agar segera membenahi beberapa permasalahan yang masih ada di PDAM, seperti kebocoran fisik dan non fisik dan keluhan air keruh.

“Ini PR besar bagi Direktur PDAM yang baru. Satu pesan saya, segera bergerak responsif atasi keluhan ini,” ucap Taufan Pawe.

Menurut Taufan, ketersediaan air bersih merupakan hak dasar masyarakat, harus ada formulasi yang dilakukan pemerintah dalam mengatasi permasalahan yang ada.

Direktur PDAM Parepare Andi Firdaus Djollong mengatakan bahwa akan berupaya menyelesaikan permasalahan tersebut, pihaknya pun telah membentuk Tim Khusus. Firdaus Djollong juga berjanji akan meningkatkan kesejahteraan karyawannya.

“Kita punya banyak potensi dan peluang, kita ditunjang debit air Salo’ Karajae, debit air 14 sumur dalam, dan jumlah pelanggan yang cukup memadai. Pelan-pelan kita bisa menaikkan gaji pegawai. Di beberapa daerah sudah menerapkan, termasuk PDAM Makassar,” terang mantan Wakil Ketua DPRD Parepare ini. (smartnews)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here