SmartNewsCelebes.Com, Parepare – Komisi E Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Sulsel melakukan kunjungan di Kota Parepare.

Mereka diterima langsung oleh Wakil Wali Kota Parepare H Pangerang Rahim yang didampingi Sekertaris Daerah Iwan Asaad, di ruang Pola Kantor Sekertariat Daerah. Selasa (2/7/2019).

Pangerang Rahim mengatakan, kunjungan para Legislator Provinsi tersebut, untuk meninjau langsung bangunan Rumah Sakit Hasri Ainun Habibie.

“Kita terima kunjungan dari Komisi E DPRD Sulsel, para Legislator kita ini ingin meninjau langsung bangunan RS Hasri Ainun,” ucap Pangerang Rahim.

Pangerang Rahim menjelaskan, tinjauan itu sebagai bentuk keseriusan pemerintah provinsi dalam mewujudkan pembangunan ruah sakit regional tersebut.

“Bidang Kesra DPRD Provinsi Sulawesi Selatan memperlihatkan keseriusannya dalam mendukung percepatan pembangunan rumah sakit regional di Kota Parepare,” ungkap Pangerang Rahim.

Ketua Komisi E Provinsi Sulawesi Selatan, Kadir Halid mengatakan pihaknya turun meninjau bangunan Gedung tersebut sebagai bukti dan komitmen pemerintah Provinsi.

Pemerintah kota Parepare, kata dia akan mendapat bantuan dari Pemprov sebesar 75 Miliar untuk kelanjutan gedung itu. (smartnews)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here