SmartNewsCelebes.Com, Parepare Turnamen sepak bola Walikota Cup 2019, resmi bergulir Jumat, 27 September 2019.

Semua pertandingan mulai babak penyisihan, 32 pertandingan, perempat final empat pertandingan, semifinal dua pertandingan, dan final satu pertandingan dihelat di Stadion Gelora Mandiri (SGM) Parepare.

Selama babak penyisihan, panitia menggratiskan penonton masuk di stadion. Nanti di babak perempat final, penonton sudah diharuskan membeli tiket.

Harga tiket ekonomis Rp10 ribu per orang. Demikian juga di semifinal, harga tiket Rp10 ribu. Di final, harga tiket menjadi Rp15 ribu per orang.

“Kami ingin membudayakan beli tiket bagi penonton. Karena di daerah lain, seperti di Enrekang dan Palopo sudah dibudayakan beli tiket. Bahkan harga tiketnya di babak penyisihan Rp15 ribu,” ungkap Ketua Askot PSSI Parepare, M Rahmat Sjamsu Alam.

Selain soal tiket, kata Rahmat, bagi penonton yang membawa kendaraan, dan parkir di sekitar area Stadion Gelora Mandiri, diberlakukan tarif parkir sesuai Perda.

Yakni Rp1.000 bagi kendaraan roda dua, dan Rp1.500 bagi kendaraan roda empat. “Tapi bagi yang parkir di luar area stadion, seperti di bawah kolong rumah warga, ya itu bukan kewenangan panitia,” kata Rahmat yang kerap disapa Ato.

Ketua Panitia Walikota Cup, HM Iskandar Nusu menambahkan, sejauh ini persiapan panitia sudah mendekati 100 persen. Panitia sudah melakukan gladi upacara pembukaan yang melibatkan 18 perwakilan klub peserta Walikota Cup.

“Selain Pak Wali Kota, Pak Wawali juga sudah meninjau kesiapan di Stadion Gelora Mandiri, dan menilai progres sudah baik, sisa menunggu acara pembukaan,” kata Iskandar.

Kecuali pertandingan pertama yang mempertemukan Beringin FC melawan Kessi Pute FC, berlangsung malam, pukul 19.30, semua pertandingan babak penyisihan berlangsung sore hari.

Setiap hari ada dua pertandingan, mulai pukul 14.30 hingga 17.45. Sementara babak perempat final setiap hari satu pertandingan, mulai pukul 15.30 hingga 17.30.

Babak semifinal berlangsung malam hari mulai pukul 19.30 hingga 21.30. Final pun demikian, berlangsung malam hari, mulai pukul 19.30 hingga 21.30.

Waktu pertandingan selama babak penyisihan, perempat final, dan semifinal adalah 2×35 menit. Sementara babak final 2×45 menit. (smartnews)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here