SmartNewsCelebes.Com, Parepare – Wali Kota Parepare HM Taufan Pawe mengatakan, pemerintah akan selalu menggali dan meningkatkan potensi guna menghadapi berbagai tantangan dan permaslahan zaman menuju terwujudnya kemandirian dan kesejahteraan masyarakat.

Hal itu dikatakan Taufan Pawe, menjawab pandangan Fraksi gabungan Hanura-Nasdem (Hannas) DPRD Kota Parepare, di rapat paripurna pembahasan Rancangan Peraturan Daerah tentang APBD Perubahan, pekan lalu.

“Kami sangat menerima ajakan Fraksi Hannas terkait peningkatan potensi guna menghadapi berbagai tantangan dan permaslahan zaman menuju terwujudnya kemandirian dan kesejahteraan masyarakat,” papar Taufan Pawe.

Taufan Pawe mengungkapkan, pandangan fraksi Hannas yang mengusulkan pembahasan RAPBD Perubahan secepatnya dilakukan merupakan pandangan yang sejalan dengan harapan pemerintahannya.

“Kami juga mengharapkan dengan segera dibahasnya RAPBD Perubahan ini agar secepatnya memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat Kota Parepare pada umumnya,” ungkap Taufan Pawe. (smartnews)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here