SmartNewsCelebes.Com, Parepare – Walikota Parepare, HM Taufan Pawe mengingatkan kepada para Kepala Unit Pelayanan Tekhnis Daerah (UPTD) Sekolah Dasar dan Sekolah Menengah Pertama, akan pentingnya sebuah integritas dalam menjalankan tugas.
Wali Kota bergelar doktor hukum itu menjelaskan, ASN harus mampu menanamkan sikap kepedulian. Memiliki jiwa kepemimpinan yang lebih baik serta menjadi contoh bagi anak didiknya.
“Karena ASN yang awalnya hanya memiliki kejujuran, loyalitas, kapasitas tapi perlu adanya integritas,” jelas Taufan Pawe, usai melantik sejumlah kepala sekolah, di kompleks Rumah jabatan walikota Parepare. Selasa (18/6/2019).
Taufan Pawe menjelaskan, menjadi seorang pimpinan bukan hanya persoalan kejujuran, kapasitas dan loyalitas.
“Tapi integritas penilaian secara konfrenhensif. Saya tidak mau lagi ada kepala UPTD atau Kepala Sekolah yang punya prilaku yang tidak menggambarkan seorang ASN,” ungkap Taufan Pawe. (smartnews)