SmartNewsCelebes.Com, Parepare – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Parepare menyatakan siap mendukung dan berkolaborasi mewujudkan program prioritas Pemkot Parepare.

Hal ini ditegaskan Anggota Komisi III DPRD Parepare, H Yasser Latif dalam Musrenbang RKPD tingkat Kecamatan Ujung, Parepare.

Yasser mengemukakan, Musrenbang adalah hal yang sangat strategis dalam rangka mewujudkan apa yang menjadi cita-cita bersama yakni mensejahterakan rakyat.

“In Sya Allah kehadiran kami para Anggota Dewan adalah sebagai salah satu komitmen kami siap mengawal apa yang akan direncanakan pada saat ini. Namun kita harus berdasar apa yang kita butuhkan, bukan kepada apa yang kita inginkan. Ini menjadi tanggung jawab dewan untuk memperjuangkan dan mengawal perencanaan itu,” janji Yasser.

Ketua Fraksi Nasdem DPRD Parepare ini menekankan, dalam mengawal dan memperjuangkan usulan-usulan masyarakat, harus berkolaborasi dan bersinergi antara eksekutif, legislatif, dan masyarakat.

“Jangan melihat kami partai apa, tapi kita harus bekerjasama dan bersinergi, antara pihak eksekutif dan DPRD. Sinergitas ini, tentu akan menghasilkan perencanaan yang lebih baik dan harapan kita untuk mensejahterakan masyarakat akan berjalan dengan baik pula,” tegas Yasser.

Dalam Musrenbang Kecamatan Ujung ini, juga hadir Anggota Komisi I Bidang Hukum dan Pemerintahan Hermanto dan Ketua Komisi II Bidang Kesejahteraan Rakyat Kamaluddin Kadir. (smartnews)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here