SmartNewsCelebes.Com, Parepare – Wakil Wali Kota Parepare H Pangerang Rahim mengatakan, anak yang menjalani hukuman di Lembaga Permasyarakatan (Lapas) punya hak mendapatkan pendidikan dan pelayanan kesehatan.

Hal itu diungkapkan Pangerang Rahim usai ditemui, (9/3/2019)

Dia mengungkapkan, anak binaan Lapas Parepare akan menjadi prioritas dalam hal pendidikan.

“Itu akan jadi prioritas kami. Saya juga akan berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan untuk membuat program pendidikan untuk mereka,” kata dia.

Meskipun mereka menjalani masa hukuman, kata Pangerang, anak di Lapas Punya hak dalam mendapatkan pendidikan juga harus diperhatikan.

“Tidak hanya dalam bidang pendidikan, pemkot juga akan siap memfasilitasi Andikpas dalam bidang kesehatan dan pendidikan keagamaan,” ungkap dia. (smartnews)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here