SmartNewsCelebes.Com, Parepare – Dinas Kesehatan Kota Parepare ikut memeriahkan HUT ke-59 Parepare tahun ini dengan menggelar turnamen bulu tangkis (badminton) lingkup Dinas Kesehatan (Dinkes).

Kegiatan yang baru kali pertama digelar ini berlangsung selama sepekan, 11-18 Februari 2019 di Lapangan Bulutangkis Dinkes.

Peserta turnamen 48 orang ASN maupun non ASN yang masing-masing berasal dari enam Puskesmas, Call Center 112, RSU Andi Makkasau, dan RSK Lauleng.

Plt Kepala Dinas Kesehatan yang juga Sekda Parepare, H Iwan Asaad AP MSi mengapresiasi turnamen ini karena menjadi wadah menjaga kekompakan, keakraban, dan kekeluargaan di lingkungan Dinkes.

“Selanjutnya kita gagas terus untuk menjaga keakraban dan kekeluargaan di Dinas Kesehatan,” harap Iwan. usai ditemui Jumat (15/2/2019).

Tidak hanya memberikan dukungan moril, Iwan bahkan memotivasi dengan menanggung sendiri hadiah bagi pemenang pertama turnamen ini berupa uang senilai Rp5 juta.

“Saya mensupport untuk juara pertama, karena ini pertama kali dilakukan. Saya melihat animo para peserta begitu luar biasa. Dan ke depan kita akan menghadirkan sponsor untuk kegiatan berkelanjutan ini,” tegas Iwan.

Dia berharap, kegiatan ke depan tidak terbatas pada jajaran Dinas Kesehatan dan rumah sakit atau Puskesmas saja, tetapi juga kepada jajaran tenaga medis di rumah sakit yang ada di Parepare.

Ketua Panitia, Dr. Rasidin Calundu, M.Kes, M.Si menambahkan, selain hadiah uang dari Sekda, dia selaku panitia penyelenggara juga menyiapkan hadiah uang senilai Rp10 juta. Sehingga total hadiah uang senilai Rp15 juta.

“Ke depan kami akan mengembangkan turnamen ini dengan mengundang jajaran Rumah Sakit Sumantri dan Rumah Sakit Fatima agar ikut berpartisipasi sehingga menjadi agenda rutin tahunan. Karena target kita adalah mencari pemain andal dalan rangka membentuk Tim Bulutangkis Husada,” tandas Rasidin. (smartnews)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here