SMARTNEWSCELEBES.COM, PAREPARE – Dalam rangka memperingati World Kidney Day 2025, Manajemen RSUD Andi Makkasau melalui Komite Medik akan menggelar Talkshow Kesehatan bertajuk “Penyakit Ginjal pada Dewasa: Deteksi Dini & Lindungi Kesehatan Ginjal Anda”.

Direktur RSUD Andi Makkasau, dr Renny Anggraeny Sari, mengungkapkan bahwa acara ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga kesehatan ginjal serta melakukan deteksi dini terhadap penyakit ginjal.

“Jadi acara ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga kesehatan ginjal serta melakukan deteksi dini terhadap penyakit ginjal,” ujar dr Renny, Senin (18/3/2025).

Talkshow ini dijadwalkan akan berlangsung pada Rabu, 19 Maret 2025, dan disiarkan langsung melalui TV Peduli. Acara ini menghadirkan dr. H. Kaharullah, Sp.PD-KGH, seorang Dokter Spesialis Penyakit Dalam, Konsultan Ginjal Hipertensi, yang akan memberikan edukasi terkait pencegahan, gejala, serta penanganan penyakit ginjal pada orang dewasa.

Dengan adanya talkshow ini, diharapkan masyarakat dapat lebih memahami faktor risiko penyakit ginjal serta cara menjaga kesehatan ginjal agar tetap optimal.

Lebih lanjut, dr Renny menegaskan bahwa RSUD Andi Makkasau akan terus berkomitmen untuk memberikan edukasi dan pelayanan kesehatan terbaik bagi masyarakat Parepare dan sekitarnya.

“Kami berkomitmen untuk terus memberikan edukasi kepada masyarakat agar lebih peduli terhadap kesehatan, khususnya dalam pencegahan penyakit ginjal. Ini merupakan bagian dari upaya kami dalam meningkatkan kualitas layanan kesehatan di Parepare,” tegasnya.

Diharapkan, dengan adanya talkshow ini, masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga kesehatan ginjal demi kehidupan yang lebih sehat dan berkualitas. (smrt/rsud)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here