SmartNewsCelebes.Com, Parepare -Wakil Ketua I DPRD Parepare Tasming Hamid (TSM), menggelar sosialisasi perda nomor 6 tahun 2019 tentang pencegahan dan penanggulangan kebakaran.
Kegiatan diikuti puluhan peserta, dan menghadirkan Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Pemerintah Kota Parepare sebagai narasumber.
Sosialisasi tersebut digelar di Hotel Delima Sari Parepare, Selasa (8/9/2020). TSM dalam kesempatan ini mengedukasi warga cara mencegah kebakaran.
“Kita menjelaskan ke warga hal-hal yang mendasar tentang pencegahan dan penanggulangan kebakaran. Seperti, memerhatikan colokan listrik. Kompor perlu diperhatikan,” kata Legislator Nasdem itu.
TSM juga mengajak warga agar terus mewaspadai potensi kebakaran. Terlebih, kata dia, saat musim kemarau ini. “Kami ajak warga terus waspada. Kita harus belajar dari dua musibah kebakaran yang menimpa saudara kita,” ungkapnya.
Salah seorang warga Munzir menilai perda itu penting. Sebab, kata dia, dirinya pun belum banyak tahu aturan tentang kebakaran.
“Kami sudah dengar penjelasan dari pak TSM. Ini aturan bagus. Penting sekali. Apalagi saat ini musim kemarau, kita harus waspada kebakaran,” pungkasnya. (smartnews)