SmartNewsCelebes.Com, Parepare — Wali Kota Parepare, HM Taufan Pawe menunjukkan kekecewaannya terhadap sejumlah pejabat atau pemangku kepentingan di lingkup pemerintahannya.

Itu karena mereka absen menghadiri konsultasi publik rancangan awal Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kota Parepare tahun 2020, di Aula Hotel Parewisata, Kamis (28/2/2019).

“Saya sangat kecewa dengan pejabat yang tidak hadir pada hari ini. Mestinya mereka sadar, kemajuan kota dibarengi dengan komitmen kuat dari pemangku kepentingan,” ujarnya.

Menurut Taufan, konsultasi publik dibahas dan dibicarakan bersama antara pejabat pemerintah dan masyarakat. Namun kenyataannya, sangat banyak pemangku kepentingan tidak hadir. Padahal, momentum ini menjadi wadah menyamakan persepsi arah Parepare kedepannya.

“Jika satuan pejabat ini tidak datang, apa gunanya konsultasi publik dilaksanakan. Mestinya kita sadar, Pemerintah itu adalah organisasi besar yang memiliki sistem untuk mensejahterakan rakyat,” jelasnya.

“Mestinya pejabat memiliki integritas dan komitmen kuat melayani rakyat. Saya akan catat baik-baik siapa saja yang tak hadir hari ini, dan segera akan ditindaki,” kata Taufan dengan kekecewaan.

Walikota bergelar doktor hukum itu menyampaikan, pertemuan kali ini merupakan salah satu pertanggungjawaban terhadap masyarakat dalam menjalankan roda pemerintahan .

“Kehadiran kita di sini merupakan amanah. Saya takut jika kita disebut hanya menang konsep dan menang retorika saja,” katanya. (smartnews)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here