SmartNewsCelebes.Com, Barru – Bupati Kabupaten Barru, Ir. Suardi Saleh memimpin apel siaga patroli pengawasan anti politik uang.
Kegiatan yang diikuti oleh 697 anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) mulai dari tingkat Kecamatan, Kelurahan, Desa hingga TPS tersebut, dipusatkan di Alun-Alun Coliq Pujie Kota Barru.
Suardi Saleh mengatakan, apel siaga sebagai bentuk kesiapan seluruh anggota Bawaslu Barru pada tahapan Masa Tenang dalam mengawasi jalannya Pemilu Tahun 2019 hingga di tingkat Tempat Pemungutan Suara (TPS).
Dalam kesempatan ini, mantan Kadis PU Kabupaten Pinrang itu berharap agar penyelenggara pemilu menjunjung tinggi nilai netralitas dan harus berintegrias.
“Saya Sebagai Bupati Barru menyampaikan kepada Bawaslu Kabupaten Barru dan jajarannya untuk senantiasa mengedepankan nilai-nilai integritas sebagai penyelengara pengawas Pemilu di Kabupaten Barru,” kata Suardi Saleh. Sabtu (13/4/2018).
Secara simbolis, Suardi Saleh pun menyerahkan Spanduk Gerakan Tutup pintu tolak politik uang kepada 7 anggota Bawaslu Kabupaten Barru.
Acara itu, di hadiri Kapolres, Ketua Bawaslu, Kajari, Camat dan Lurah se Kabupaten Barru. (smartnews)