SMARTNEWSCELEBES.COM, PAREPARE – Manajemen Rumah Sakit (RS) Andi Makkasau Kota Parepare menyambut kedatangan Tim dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI) untuk melaksanakan kegiatan monitoring dan evaluasi (monev) terhadap surveilans penyakit infeksi emerging berbasis sindrom dan laboratorium.

Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya pemerintah dalam mendeteksi dan menanggulangi penyakit infeksi emerging yang berpotensi menjadi ancaman kesehatan masyarakat.

Direktur RS Andi Makkasau Parepare, dr. Renny Anggraeny Sari, menerima langsung kunjungan tim tersebut pada Minggu, (1/9/ 2024.

Dalam sambutannya, dr. Renny menegaskan pentingnya kegiatan monev ini untuk memastikan kesiapan rumah sakit dalam menghadapi penyakit infeksi emerging yang terus berkembang.

“Monitoring dan evaluasi ini sangat penting, tidak hanya untuk mendeteksi dan memverifikasi secara dini kasus-kasus penyakit infeksi emerging, tetapi juga untuk memberikan rekomendasi berbasis bukti yang akan menjadi dasar dalam penanggulangan penyakit tersebut,” ujar dr. Renny.

Tim kerja monev dari Kemenkes RI diketuai oleh dr. Soitawati, M. Epid, yang didampingi oleh ketua tim monev dari Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Selatan, Muhammad Yasir, SKM., M. Kes.

Kegiatan ini melibatkan berbagai unsur penting dari tim surveilans dan laboratorium rumah sakit, serta tenaga medis yang berkompeten dalam penanganan penyakit infeksi emerging.

Dalam kesempatan tersebut, dr. Soitawati menyampaikan apresiasinya terhadap kesiapan RS Andi Makkasau dalam menjalankan perannya sebagai rumah sakit pengampu untuk penyakit infeksi emerging (PIE).

dr. Renny mengucapkan terima kasih kepada tim monev Kemenkes RI dan Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Selatan atas kunjungan dan evaluasi yang telah dilakukan.

Dia juga menegaskan komitmen RS Andi Makkasau untuk terus meningkatkan kualitas layanan kesehatan, khususnya dalam bidang surveilans penyakit infeksi emerging.

“Kami akan terus berupaya menjadi yang terdepan dalam memberikan pelayanan terbaik, serta siap menghadapi berbagai tantangan kesehatan di masa depan,” tutupnya.

RS Andi Makkasau Parepare selama ini dikenal sebagai salah satu rumah sakit rujukan di wilayah Sulawesi Selatan yang memiliki peran strategis dalam penanganan penyakit infeksi emerging.

Sebagai rumah sakit pengampu, RS Andi Makkasau tidak hanya menjadi tempat rujukan bagi pasien, tetapi juga menjadi pusat pengembangan kapasitas dan pengetahuan bagi rumah sakit lainnya di wilayah ini dalam menangani penyakit infeksi emerging. (*smartnews)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here