SMARTNEWSCELEBES.COM, PAREPARE – Pasca mendeklarasikan diri maju sebagai bakal calon (Wakil Wali Kota), Ketua DPC Hanura Parepare panaskan Pilkada Parepare 2024.

Seluruh tim, komunitas, kerabat, sahabat dan keluarga bekerja simultan untuk mensosialisasikan anggota DPRD Parepare itu ke masyarakat.

Selain itu, tim juga telah menyebarkan ratusan baliho Hermanto dengan tagline “Semua untuk Parepare”.

Bahkan, tim telah menyusun jadwal untuk Hermanto agar menyapa masyarakat di 22 kelurahan, empat Kecamatan.

“Kita akan turun ke tengah-tengah masyarakat bersama bapak Hermanto untuk bersosialisasi. Menyampaikan keseriusan bapak Hermanto maju sebagai calon wakil wali kota di Pilkada Parepare,” kata salah seorang tim Hermanto.

Seluruh infrastruktur, kata dia, bergerak bersama dan telah bersepakat dalam kerja-kerja elektoral bagi Hermanto.

“Kita optimis tiga bulan ke depan elektoral bapak Hermanto dalam progres yang cukup baik,” ujarnya.

Sebelumnya, politisi Hanura Hermanto resmi mendeklarasikan diri maju sebagai
Bacalon Wakil Wali Kota di Pilkada Parepare di hadapan seluruh pengurus Partai Hanura Parepare, tim, simpatisan, kerabat, sahabat dan keluarga besar.

Deklarasi itu, diawali dengan doa bersama dan tausiah yang berlangsung di kediaman pribadi Hermanto, Jalan Pancasila, Kelurahan Ujung Bulu, Kecamatan Ujung, Kota Parepare, Kamis, 9 Mei 2024, malam.

Hermanto mengatakan, dirinya kembali terpilih pada pemilu, 14 Februari 2024.

“Saya terpilih kembali untuk periode kedua di DPRD karena loyalitas dan kerja keras seluruh simpatisan, pengurus Partai Hanura Parepare, kerabat, sahabat, keluarga dan komunitas, saya sampaikan terima kasih,” katanya.

“Dan malam ini, saya juga sampaikan
bahwa saya selaku ketua DPC Partai Hanura diberi tugas dari DPRD untuk maju sebaagai calon wali wali kota di Pilkada Parepare,” sambung Hermanto

Hermanto menegaskan, suka tidak suka, mau tidak mau karena ini perintah partai, maka sebagai kader tentu loyal terhadap partai.

“Olehnya itu, doa dan dukungan ta’ semua. Karena niat dan ikhtiar ini, saya balik 360 derajat nyatakan maju di Pilkada Parepare. Bismillah, saya siap bekerja. Dukungan semua tim, simpatisan untuk sama-sama bekerja menaikan elektoral dalam waktu tiga bulan ke depan,” katanya.

Politis Hanura ini juga memohon restu dan doa dari orang tua atas ikhtiar maju kontestasi Pilkada Parepare.

“Kalau mau menang, doa dan dukungannya, terutama doa orang tua kita,” katanya.

Kendati demikian, Hermanto menambahkan, dirinya tetap mencermati hasil survei untuk calon wakil wali kota.

“Tagline kita “Semua untuk Parepare”. Kalau survei bagus didukung calon wali kota yang ideal. Bismillah, saya bertarung,” tandasnya. (*smartnews)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here