SMARTNEWSCELEBES.COM, PAREPARE – Komando Distrik Militer (Kodim) 1405 Parepare menggelar nonton bareng Kasad Award 2023.
Kegiatan itu digelar di halaman Kantor Kodim 1405 Parepare. Senin, (10/7/2023), Malam.
Dengan tema “Bersama Merawat Kebangsaan”, nonton bareng Kasad Award 2023 dihadiri oleh Plt. Kadis Kominfo Pemkot Parepare, sejumlah pejabat dari Forkopimda, dan puluhan personil Babinsa.
Komandan Kodim (Dandim) 1405 Parepare, Hastiar Hatta mengatakan pelaksanaan Kasad Award 2023 merupakan bentuk apresiasi pimpinan TNI dalam hal ini Kasad TNI Jendral Dudung Abdulrahman kepada jajarannya yang telah memberikan sumbangsih terhadap daerahnya masing masing.
Termasuk, kata dia, peran media dalam mempublikasikan kegiatan TNI secara masif.
Hastiar mengungkapkan, peran media sangat penting dalam membantu memberitakan kegiatan kegiatan TNI.
Tanpa media, kata dia, kegiatan TNI mulai dari pusat hingga di daerah akan kurang maksimal.
“Kegiatan tersebut merupakan wujud apresiasi Kasad kepada media nasional dan daerah. Terimakasih untuk para media,” tandas HastiarHatta. (*smartnews)