SMARTNEWSCELEBES.COM, PAREPARE – Wakil Ketua DPRD Parepare Tasming Hamid (TSM) menyerap aspirasi masyarakat.
Kegiatan penyerapan aspirasi itu berlangsung di Platinum Cafe Parepare, Minggu (4/9/2022).
Tasming siap memperjuangkan semua aspirasi masyarakat. Namun aspirasi itu akan diwujudkan melalui program prioritas Pemkot Parepare.
“Bisa saja ada yang belum terakomodir. Namun kita akan berikan solusi. Saya tidak lelah terus memperjuangkan aspirasi bapak ibu untuk mewujudkan semua aspirasi,” tutur TSM akronim Tasming Hamid.
Legislator Nasdem itu menerima aspirasi melalui tulisan. Ia meminta agar data dan aspirasi ditulis secara jelas dan lengkap. Tasming juga menjelaskan penyaluran bantuan harus melalui kelompok
“Insyaallah semuanya akan kita usahakan untuk terwujud. Sekarang aturan baru itu bantuan harus disalurkan melalui kelompok,” ujar Legislator dua periode itu.
Tasming juga berharap konstituennya dan seluruh warga Parepare tetap kompak mendukung program prioritas pemerintah.
“Semoga kebersamaan ini terus berlanjut. Kita akan ketemu di kegiatan selanjutnya. Jaga kekompakan demi mewujudkan program prioritas pemerintah. Yang pasti  Kita akan perjuangkan terus aspirasi masyarakat menuju kesejahtraan, “tutup dia.
Dari beberapa hasil reses, TSM sudah mewujudkan sejumlah aspirasi masyarakat. Bedah rumah, perbaikan jalan hingga bantuan usaha sudah terbukti terwujud. (*smartnews/)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here