SMARTNEWSCELEBES.COM, PAREPARE – Komite Medik Manajemen Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Andi Makkasau Kota Parepare, melaksanakan kegiatan sharing session.
Itu dilakukan dalam upaya untuk peningkatan kualitas serta mutu pelayanan kesehatan di rumah sakit tipe B tersebut.
Hal itu disampaikan Kabid Infokom RSUD Andi Makkasau Parepare, Hj Mukarramah, Sabtu (2/7/2022).
“Jadi kegiatan itu untuk meningkatkan kualitas sistem pelayanan kami. Kita sharing session. Ini adalah agenda rutin Manajemen RS Andi Makkasau yang dilaksanakan setiap bulan,” terang Mukarramah.
Dia menjelaskan, tema sharing session yang dilaksanakan pihaknya kali ini mengenai diagnosis dan management of eye emergencies, yang dibawakan langsung oleh dr. Hj. Ira Aldita Noviyanti, Sp. M.
“Temanya kita membahas tentang kasus-kasus emergency atau yang sering dihadapi di Instalasi Gawat Darurat (IGD) rumah sakit,” tutup Mukarramah.
Dalam bidang pelayanan kesehatan, Wali Kota Parepare Taufan Pawe dalam setiap kesempatan menginstruksikan kepada pihak manajemen RSUD Andi Makkasau agar terus melakukan inovasi.
Taufan berharap Rumah Sakit andalan pemerintah kota tersebut, dapat menjadi salahsatu pusat pelayanan kesehatan yang terbaik di Indonesia Timur.
“Kita terus support dan mendorong manajemen RS Andi Makkasau untuk tidak berhenti berinovasi dalam upaya meningkatkan kualitas dan mutu pelayanan. Kita harap pelayanan kesehatan yang ada di kota Parepare menjadi yang terbaik bagi masyarakat,” tandas Taufan Pawe. (*smartnews/)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here