SmartNewsCelebes.Com, Jakarta -Musda X DPD I Partai Golkar akhirnya menetapkan Taufan Pawe, menjadi Ketua Golkar Sulsel periode 2020-2025.

 

Penetapan Taufan Pawe setelah melalui musyawarah mufakat yang diumumkan oleh Supriansa, kandidat lainnya di Musda.

Pengumuman itu berlangsung sekitar pukul 23.00 Wita, Jumat malam, 7 Agustus 2020, di arena Musda Golkar Sulsel di The Sultan Hotel, Jakarta.

“Kami bersepakat memilih Pak Taufan Pawe sebagai Ketua Golkar Sulsel periode 2020-2025,” ungkap Supriansa yang didampingi tiga kandidat lainnya, Taufan Pawe, Hamka B Kady, dan Syamsuddin A Hamid saat membacakan pengumuman.

Supriansa menekankan, dengan terpilihnya Taufan Pawe melalui musyawarah mufakat, tidak ada lagi perbedaan, tidak ada lagi yang merasa disakiti, semua harus bersatu untuk membesarkan Golkar khususnya di Sulsel.

Waketum Golkar Sulsel, Nurdin Halid mengatakan, keputusan untuk bermusyawarah mufakat ini setelah dikonsultasikan langsung dengan Ketua Umum DPP Golkar, Airlangga Hartarto.

“Pak Ketua Umum Airlangga mengatakan empat calon ini semuanya kader handal Golkar, jadi berilah kesempatan mereka berempat untuk bermusyawarah mufakat,” kata Nurdin Halid (NH).

Sementara Ketua Golkar Sulsel terpilih, Taufan Pawe menyatakan siap mengedepankan kebersamaan untuk mengangkat kejayaan Golkar khususnya di Sulsel.

“Golkar adalah milik kader, In Sya Allah saya akan kedepankan kebersamaan untuk membesarkan Golkar,” kata Wali Kota Parepare ini.

“Saya terima panji Partai Golkar untuk dikibarkan di seluruh wilayah Sulsel, 24 kabupaten kota. Saya akan membesarkan Partai Golkar dan memenangkan Partai Golkar di setiap event-event politik,” tegas Taufan Pawe saat menerima pataka Partai Golkar dari Pimpinan Musda. (smartnews)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here