
SmartNewsCelebes.Com, Parepare – Kabag Humas dan Protokol Pemkot Parepare, Amarun Agung Hamka mengatakan, Wali Kota dalam beberapa kesempatan menekankan, Parepare tidak hanya sekadar ingin menjadi kota sehat tapi juga kota cerdas.
Hal itu disampaikan Amarun Agung Hamka, usai mendampingi tim verifikasi kota sehat dari Provinsi Sulawesi Selatan. (27/3/2019).
“Ya, kita tak hanya menuju kota sehat tapi juga kota cerdas,” ucap Hamka.
Untuk mencapai predikat itu, kata dia, Pemkot Parepare telah menggiatkan sejumlah program, diantaranya Jumat Peduli dan Germas, yang terlaksana secara rutin.
Diketahui, jelang verifikasi tingkat nasional, Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare optimis kembali meraih predikat kota sehat yang ketiga kalinya. Itu setelah dokumen kota sehat diserahkan kepada Kementerian Kesehatan RI.
Kasubid Pemerintahan dan Aparatur Bidang SDM dan Sosbud Bappeda Parepare, Nirmalasari Haya mengatakan, syarat verifikasi juga dilakukan provinsi sehat, dimana harus mengikutkan daerahnya sebagai kabupaten/kota sehat.
“Jadi Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sulsel yang memimpin penyerahan dokumen provinsi sehat, dan kabupaten/kota sehat dari 24 daerah di Sulsel,” ungkapnya. (smartnews)